Thursday, March 8, 2007

BANGKAI GARUDA MULAI DIINVESTIGASI


Foto by AP/Tatan Syulfana via Yahoo news
Bangkai Garuda:Pesawat penumpang Batavia lepas landas di Bandara Adi Sucipto,Jogjakarta melewati bangkai Pesawat Garuda, Kamis 8 Maret 2007.
Tim KNKT mulai melakukan investigasi atas terjadinya musibah terbakarnya Pesawat Garuda.Ketua Tim Investigasi In Charge KNKT Prof Mardjono menyatakan,hasil penyelidikan sementara ada tiga hal yang meyebabkan terbakarnya pesawat yaitu bahan bakar (avtur), tabung oksigen dan temperatur tinggi.Ketiga hal ini ada dalam Pesawat Garuda.Mardjono juga menerangkan bahwa turbulensi bukanlah penyebab faktor utama terjadinya kecelakaan ini (dikutip dari detik.com)
Selain faktor-faktor teknis penyebab terjadinya terbakarnya Pesawat Garuda,merebak juga adanya dugaan sabotase atas terjadinya musibah ini. Dugaan ini mengemuka karena dihari yang sama dengan musibah itu, Menlu Australia Alexander Downer akan berkunjung ke Jogjakarta.Pesawat naas ini pun mengangkut para Staf Kedubes dan jurnalis Australia yang akan mendampingi dan meliput kunjungan Downer.
Data terakhir korban tewas akibat musibah ini berjumlah 21 orang, 5 orang diantaranya warga negara Autralia yang sampai hari ini masih belum teridentifikasi jenazahnya.Untuk itu, AFP (Australia Federal Police) akan membantu melakukan investtigasi terutama yang menyangkut tentang identivikasi jenazah warga Australi.
Semoga saja isue sabotase ini tidak dimanfaatkan Australia untuk mendekriditkan Indonesia di dunia internasional dikaitkan dengan image negeri ini sebagai sarang teroris di dunia.



No comments: